Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

asy'ari abdullah
Ketua DPD Gelora Indonesia Parepare Asy’ari Abdullah berfoto bersama Najib seorang pemuda yang resmi bergabung. (Foto: Istimewa)

Pemuda Ramai-ramai Gabung di Partai Gelora Parepare, Sosok Asy’ari Abdullah Jadi Magnet



Berita Baru, PareparePartai Gelora Indonesia Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel), terus diminati menjelang Pemilu Serentak 2024.

Terbaru, dua pemuda di Parepare resmi bergabung ke Partai Gelora, keduanya yakni Muhammad Najib dan Erwin.

Kedua pemuda ini bergabung ditandai dengan pemasangan jaket oleh Ketua Gelora Parepare Asy’ari Abdullah yang berlangsung di Kantor DPD Gelora Parepare.

Apalagi di badan pengurus Asy’ari Abdullah di Partai Gelora Parepare didominas pemuda.

Najib mengutarakan alasannya bergabung dengan Partai Gelora ingin belajar politik dengan pemuda lainnya yang lebih dulu bergabung.

“Saya bergabung disini (Partao Gelora), karena ingin belajar politik. Apalagi di partai ini banyak anak-anak muda yang bergabung,” ungkapnya, Minggu (10/9/2023).

“Alasan inilah yang membuat saya bergabung karena memberikan dukungan penuh ke anak muda di Parepare,” katanya.

Sedangkan, Erwin menilai Partai Gelora memiliki pengurus yang solid dan sangat peduli dengan pemuda.

“Kader disini solid, ini alasan utama saya bergabung. Gebrakan yang telah dilakukan di sejumlah kegiatan dan support sistem juga ke pelaku industri kreatif,” beber Ketua Aliansi Musisi Parepare itu.

Sementara, Ketua Partai Gelora Indonesia Parepare, Asy’ari Abdullah menyambut baik dua pemuda itu.

Ia menyebut dua pemuda itu menjadi amunisi baru Gelora pada kontestasi politik mendatang.

“Kami terbuka dengan semua pihak yang ingin bergabung untuk berjuang bersama Partai Gelora,” jelasnya.

“Dua anak muda ini menjadi amunisi baru kami menghadapi pileg dan pilkada 2024,” katanya menambahkan.

Asy’ari menjelaskan, Partai Gelora saat ini memang diisi pemuda potensial.

Gelora Parepare bahkan memasang sejumlah pemuda untuk bertarung di Pileg mendatang.

“Kami yakin anak muda punya gagasan cemerlang untuk kemajuan partai. Apalagi saat ini, kaum milenial dan anak muda mendominasi pemilih pada Pemilu 2024,” pungkasnya.