Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Lulus Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Impian! Wajib Ketahu Tips ini

Lulus Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Impian! Wajib Ketahui Tips ini



Makassar – Saat kamu duduk di kelas 3 SMA tentu sudah memiliki rencana langkah apa yang akan ditempuh setelah lulus SMA, seperti melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi. Tentu tips diterima di universitas terbaik

Jika kamu memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi, maka ada banyak hal yang harus dipersiapkan. Berikut beberapa cara supaya kamu bisa masuk ke universitas yang berkualitas:

1. Ikuti Jalur Seleksi yang Tepat

Perlu diketahui jika ada tiga jalur seleksi masuk PTN, ketiga jalur tersebut adalah Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan jalur Seleksi Mandiri.

Setiap jalur seleksi tersebut memiliki karakteristik dan juga persyaratan masing-masing.

Ini berarti persiapan yang dilakukan juga berbeda-beda. Untuk bisa diterima melalui jalur SNBP berarti kamu harus memiliki nilai rapor yang baik atau memiliki prestasi non-akademik yang baik.

Jika kamu mengikuti jalur seleksi SNBT maka harus bisa mendapatkan nilai yang tinggi dari ujian tes masuk yang diikuti. Apabila tidak lolos dari jalur seleksi SNBP dan SNBT maka bisa mengikuti seleksi mandiri.

2. Kenali Diri Sendiri dengan Baik

Sebelum benar-benar mendaftarkan diri untuk masuk ke perguruan tinggi, kamu diharuskan untuk mengetahui apa tujuan masuk ke perguruan tinggi tersebut, ambisi yang dimiliki, alasan ingin kuliah di perguruan tinggi tersebut dan kekuatan yang dimiliki.

Hal utama yang harus kamu lakukan untuk mengenali diri sendiri adalah dengan fokus pada arah kekuatan yang dimiliki.

3. Fokus Belajar dan Ikut Kursus

Untuk bisa diterima di perguruan tinggi favorit bukanlah suatu yang mudah karena persaingannya juga sangat ketat. Tidak heran jika persiapan adalah kunci utamanya.

Apabila kamu mampu mengalahkan peserta lain yang menjadi pesaing maka peluang untuk diterima dan lolos sangat besar.

Sebelum tes masuk dimulai, sebaiknya kamu fokus belajar dan mengikuti kursus. Baik itu bimbel pelajaran untuk meningkatkan nilai rapor yang berguna di SNBP maupun program bimbel SNBT.

4. Memperbanyak Latihan Soal

Cara masuk universitas terbaik selanjutnya adalah memperbanyak latihan soal. Persiapan ini penting untuk dilakukan oleh kamu yang mengikuti ujian tulis pada SNBT atau seleksi mandiri.

Jangan sampai kamu gagal diterima di PTN hanya karena gugup atau grogi saat mengerjakan soal-soal yang diberikan.

Supaya kamu tidak gugup maka dari jauh hari harus memperbanyak latihan soal dan mengikuti tryout.

Memperbanyak latihan soal akan meningkatkan rasa percaya diri sehingga saat ujian tiba, soal-soal bisa diselesaikan dengan baik.

5. Mendapatkan Dukungan dari Keluarga dan Orang Terdekat

Salah satu hal penting yang juga mempengaruhi persiapan pendaftaran universitas adalah dukungan dari keluarga dan orang terdekat.

Dukungan dari keluarga sangat penting untuk mempermudah jalan saat mengikuti seleksi ataupun masa perkuliahan. Mengingat biaya di perguruan tinggi tidak sedikit.

6. Melakukan Riset Sederhana

Tips diterima di Universitas terbaik selanjutnya, yaitu dengan melakukan riset sederhana. Riset sederhana ini penting dilakukan untuk menentukan universitas mana yang akan dipilih.

Tujuan dari riset ini adalah untuk mempersempit daftar universitas potensial yang akan dipilih.

Dengan mengetahui universitas yang potensial, maka persiapan yang dilakukan untuk menghadapi tes masuk ujian menjadi lebih baik dan maksimal.

Itulah informasi tentang tips dan cara masuk universitas terbaik. Dimana untuk bisa diterima di universitas terbaik ada banyak persiapan yang harus dilakukan.

Persiapan ini bisa dilakukan dari jauh-jauh hari. Langkah awal supaya kamu bisa diterima di universitas terbaik adalah dengan bersekolah di SMA terbaik juga