Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

sidrap
Proses evakuasi kendaraan truk kontainer pasca terjadinya tabrakan beruntun di Sidrap. (Foto: Beritabaru.co Sulsel)

Truk Kontainer Tabrak 7 Mobil dan 1 Motor di Sidrap, 1 Orang Tewas



Berita Baru, SidrapKecelakaan beruntun terjadi di jalur Lintas Datae, Kecamatan Watang Pulu, Kabupaten Sidrap, menyebabkan 1 orang meninggal dunia, Selasa (23/4/2024).

Kecelakaan beruntun itu melibatkan 9 kendaraan di antaranya 8 mobil dan 1 kendaraan roda dua.

Peristiwa itu berawal dari truk kontainer yang melaju di turunan Jalan Lintas Datae, Sidrap.

Lalu, truk tersebut hilang kendali diduga rem blong, kemudian menabrak 7 mobil dan 1 motor.

Setelah tabrakan, truk kontainer tersebut terbalik dan menutup jalan sehingga terjadi kemacetan panjang.

Kasat Lantas Polres Sidrap, AKP Nawir Eming mengatakan kecelakaan beruntun terjadi akibat mobil kontainer dari arah Parepare menuju Palopo hilang kendali diturunan di Datae.

“Mobil kontainer dari arah Parepare hilang kendali diduga karena rem blong sehingga menabrak kendaraan yang berlawanan arus,” jelasnya.

Nawir Ewing mengatakan sejumlah pengguna jalan mengalami luka dan satu orang dinyatakan meninggal dunia.

“Truk (kontainer) ini terbaik dan menindih satu truk dyna. Di mana sopirnya ini meninggal dunia karena terjepit di dalam mobilnya,” katanya.

Korban yang meninggal dunia atas kejadian kecelakaan beruntun itu telah berada di rumah sakit.

“Korban yang meninggal dunia ini sedang istirahat dan memarkir kendaraannya di bahu jalan. Kami tadi sudah periksa dan parkirnya sudah betul parkirnya,” lanjut dia.

Sedangkan, korban luka-luka telah mendapat perawatan di puskesmas terdekat dari tempat kejadian perkara (TKP).

“Korban kedua, itu bapak-bapak pengemudi roda dua dan saat ini telah di rawat di puskesmas dan lukanya tidak terlalu parah,” ungkap Kasat Lantas Polres Sidrap itu.