Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

bawaslu
Ratusan Pengawas TPS Pemilu 2024 mengikuti apel siaga pengawasan. (Foto: Humas Bawaslu Parepare)

Ini Alasan Bawaslu Belum Cairkan Gaji Pengawas TPS di Parepare



Berita Baru, ParepareBadan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Suslel) membenarkan adanya keterlambatan pencairan gaji pengawas tempat pemungutan suara (PTPS).

Diketahui, sebanyak 395 pengawas TPS di Parepare belum terima gajinya setelah hari pencoblosan dan perhitungan suara Pemilu 2024 selesai.

“Sementara proses itu. Sebenarnya anggarannya sudah ada, cuman proses administrinya (pengawas TPS) kita suruh lengkapi dulu,” kata Ketua Bawaslu Parepare, Muh Zainal Asnun, Selasa (20/2/2024).

Zainal Asnun menyebut gaji dari pengawas TPS telah dimintakan agar segera dicarikan.

Namun, lanjut dia, pekerjaan pengawasan pengawas TPS masih banyak belum rampung.

“Masalah honor kan kita minta, harus dilengkapi semua dulu laporan hasil pengawasannya,” jelas Zainal.

“Hal ditakutkan adalah masa tugas mereka besok terakhir, terus belum lengkap tugas-tugas hasil pengawasannya mereka. Nantinya pekerjaannya sudah tidak diperhatikan lagi kalau sudah cairkan lebih awal,” tambah dia.

Dia juga membenarkan kontrak pengawas TPS akan berakhir pada tanggal 21 Februari.

Akan tetapi, dirinya telah memberikan waktu deadline agar segera menyelesaikan tugas pengawasannya baru disalurkan gajinya secara keseluruhan.

“Iya kontraknya berakhir besok. Makanya kita bilang, rampungkan semua kewajiban, tugas, kumpulan form A dari hasil pengawasannya di TPS. Baru kami bisa salurkan gajinya,” tegas Ketua Bawaslu Parepare.

“Jadi bukan tidak ada (anggaran), sudah ada. Sisa masalah kewajibannya mereka (pengawas TPS) dikumpulkan,” lanjut dia.

Zainal juga telah memberikan jadwal deadline ke pengawas TPS agar segera menyelesaikan tugasnya agar pencairan gajinya bisa dipercepat.

“Besok terakhir. Ini hari kita tugaskan untuk lengkapi. Yang lengkap nanti kita salurkan,” tutup dia.

Sebelumnya, Gaji pengawas tempat pemungutan suara (PTPS) tak kunjung cair. Hari pencoblosan dan pemungutan suara Pemilu 2024 telah berakhir 7 hari lalu.

Hal itu dikeluhkan sejumlah PTPS di Parepare yang telah menyelesaikan pekerjaannya.

“Iya belum cair ini. Kami sudah meyelesaikan tugas yang diberikan tapi sampai sekarang belum cair gaji,” kata NI (30) PTPS di Kecamatan Soreang, Selasa (20/2/2024).

Ditanya lebih lanjut, NI belum mengetahui penyebab lambatnya pencairan gaji Pengawas TPS.

Apalagi, kontrak Pengawas TPS di Parepare kontraknya akan berakhir Rabu, 22 Februari.

“Tidak ada tahu alasannya kenapa belum dicairkan. Kontrak kami sebagai pengawas TPS akan terakhir besok,” ungkap dia.

“Staf Bawaslu semalam (kemarin) masih ada teman pengawas TPS belum ambil rekeningnya. Mungkin itu yang terlambat masuk gaji,” tuturnya.