Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

taufan pawe
Wali Kota Parepare Taufan Pawe naik bentor setelah menghadiri Anti Mager di Wajo. (Foto: Haeril Anwar/Humas Pemkot Parepare)

Taufan Pawe Pulang Naik Bentor Usai Hadiri Jalan Sehat Anti Mager di Wajo



Berita Baru, ParepareWali Kota Parepare Taufan Pawe mengikuti jalan santai Gerakan Anti Mager di Kabupaten Wajo, Rabu (9/8/2023).

Jalan santai itu dihadiri ribuan masyarakat Kabupaten Wajo dengan pakaian serba putih.

Pada kegiatan itu, Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman turut hadir dan melepas langsung peserta Gerakan Anti Mager.

Selain itu, Bupati Wajo Amran Mahmud dan Imam Besar Masjid Istiqlal Prof KH Nasaruddin Umar ikut serta di jalan santai tersebut.

“Bersama masyarakat Kabupaten Wajo pagi tadi saya mengikuti acara jalan santai anti mager expo Dekranasda Sulsel, hadir pula Gubernur Sulsel bapak @andisudirman.sulaiman Bupati Wajo bapak @amranmahmud__,” tulis Taufan Pawe di akun Instagram pribadinya @taufanpawe.

“Serta Imam Besar Masjid Istiqlal bapak Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar yg merupakan putra kelahiran Sulsel,” tulisnya lagi.

Wali Kota Parepare dua priode itu langsung balik ke penginapan karena haeus menghadiri zoom meeting untuk mempresentasekan kota sehat.

Dalam perjalanan pulangnya, Taufan Pawe harus naik becak motor akibat kendaraannya terjebak macet.

“Ini lagi naik bentor di Kabupaten Wajo,” ucapnya.

“Dari acara Anti Mager. Ini kebetulan Sudi (sopir pribadi), belum sampai di lokasi,” katanya.

Taufan Pawe harus naik bentor karena waktu untuk menghadiri zoom meeting.

“Waktu mendesak untuk acara zoom meeting presentase kota sehat di hotel,” ucapnya.

“Dengan waktu yang pasif, saya berinisiatif naik bentor,” sambungnya.

Ia pun menuturkan memiliki kenangan tersendiri naik bentor seorang Wali Kota.

“Ini adalah kenangan tersendiri sebagai Wali Kota yang naik bentor,” tutupnya.