Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

rakhmad
Pelatih Madura United, Rakhmad Basuki. (Foto: Istimewa)

Rakhmad Basuki Sebut Dua Gol PSM Buat Pemain Madura United Sulit Kejar Ketinggalan



Berita Baru, MakassarMadura United harus mengakui keunggulan PSM Makassar di laga lanjutan Liga 1 2022/2023, pada pekan ke-32.

Duel Madura United vs PSM Makassar berlangsung di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur. Jumat (31/3/2023) malam.

Gol yang di cetak PSM melalui Wiljan Pluim dengan dua golnya dalam kurung waktu sepuluh menit.

Juku Eja kembali menjebol gawang Madura United lewat aksi Kenzo Nambu. Mereka pun unggul dengan skor 3-0.

Namun kali ini, Madura United bereaksi cepat atas gol PSM Makassar.

Selang tiga menit dari gol ketiga PSM, Madura United berhasil mencetak gol balasan lewat aksi Jaja.

Madura United pun memperkecil ketertinggalan dengan skor 1-3.

Pelatih Madura United, Rakhmad Basuki mengakui dua gol yang di cetak Wiljam Pluim membuat berat bagi anak asuhannya selama pertandingan.

“Pertandingan berat kami, dua gol di sepuluh menit di babak pertama yang membuat berat kami,” ungkapnya.

“Setelah itu, para pemain baru merespon untuk mencetak gol di babak kedua setelahnya sulit mengejar ketinggalan,” sambungnya.

Rakhmad menilai PSM Makassar pada laga ini bermain sangat efektif.

“Tapi secara keseluruhan memang PSM bermain efektif, inilah alasan mereka pantas menjadi juara musim ini,” katanya.

Dia mengucapkan selamat untuk PSM Makassar yang berhasil mengunci gelar juara Liga 1 musim ini.

“Saya sebagai pelatih Madura United ucapkan selamat kepada PSM dan telah berhasil mengunci gelar di kompetisi musim ini,” ucapnya.

Pelatih Madura itu juga menyampaikan PSM sangat pantas meraih juara karena mereka bermain sangat kuat dalam bertahan dan begitu pun dengan menyerang.

“Mereka pantas mendapat juara karena secara permainan mereka sangat kuat dalam bertahan dan sangat efektif ketika melakukan serangan,” jelas Rakhmad Basuki.

“Jadi kita harus menerima hasil ini dan sekali lagi mewakili tim Madura United ucapkan selamat kepada PSM,” tutupnya