Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

arema fc
Gustavo Almeida saat bermain menghadapi PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie.

Pelatih Arema FC Ungkap Alasan Penyebab Kekalahan Timnya dari PSM Makassar



Berita Baru, ParepareArema FC mengalami kekalahan telak saat tandang di markas PSM Makassar, di pekan ke-16 Liga 1 2023-2024.

Arema FC harus mengakui keunggulan tim tuan rumah PSM setelah kalah 0-3 tanpa balas, pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (20/10/2023) malam Wita.

Gol PSM Makassar dari dua gol dari Adilson Silva di menit 42 dan menit 84 dan gol spektakuler yang dilesakkan Ricky Pratama di menit 90+7.

Hasil tersebut, membuat tim berjuluk Singo Edan masih tertahan di zona degradasi klasemen Liga 1 dengan mengantongi 13 poin.

Pelatih Arema FC Fernando Valente mengatakan kekalahan yang dialami timnya atas kesalahannya sendiri.

“Kami tahu ini adalah pertandingan yang sulit. Kedua tim sama sama membutuhkan poin. Tentu saja kami ada masalah di line up,” paparnya, saat konferensi pers setelah laga.

Fernando Valente juga mengatakan tiga gol yang bersarang digawang Arema atas kesalahan pemainnya di lini pertahanan.

Gol pertama tercipta, kesalahan umpan Bagas Adi dari lini belakang mampu dimanfaatkan oleh penyerang PSM untuk memberikan umpan terobosan ke mulut gawang Arema FC.

Adilson Silva berhasil mendapatkan bola dan sukses menjebol gawang yang dijaga Julian Schwarzer Garcia di menit 42.

Hampir sama yang terjadi digol kedua Adilson Silva yang kembali memanfaatkan umpan terobosan dari lini kedua PSM.

Dua pemain belakang Arema FC, Bagas Adi dan Diarra Ichaka gagal mengimbangi kecepatan yang dimiliki pemain Portugal tersebut.

Sementara gol ketiga, PSM Makassar dicetak hasil melalui tendangan jarak jauh Ricky Pratama di menit akhir laga.

Gocekan pemain muda PSM Makassar itu sukses mengelabui lini belakang Arema FC dan melesakkan tendangan jarak jauh.

Skor 3-0 pun berakhir hingga wasit meniup peluit panjang akhir dari pertandingan.

“Kami kemasukan gol karena kesalahan kami. Kami berada di situasi yang sulit untuk menciptakan gol,” ujarnya.

Atas hasil ini, Fernando Valente akan kembali melakukan evaluasi di sisa waktu yang tersisa sebelum menghadapi Madura United.

“Masalah yang kami hadapi pada saat di kotak pinalti. Terutama di passing akhir (final pass). Itu yang membuat adanya perbedaan,” ungkapnya.