Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

jasa raharja
DIrektur Jasa Raharja dan Kakorlantas Polri mengecek cek posko pengamanan di arena pelaksanaan MotoGP Mandalika. (Foto: Humas Jasa Raharja)

Dirut Jasa Raharja dan Kakorlantas Polri Cek Posko Pengamanan MotoGP Mandalika



Berita Baru, MandalikaDirektur Utama (Dirut) Jasa Raharja Rivan A Purwantono melakukan pengecekan persiapan pengamanan dan kelancaran Pertamina MotoGP Mandalika.

Dalam pengecekan tersebut, Rivan A Purwantono bersama Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi dan Dirgakkum Korlantas Polri Brigjen Pol Aan Suhanan.

Peninjauan ini digelar di sejumlah posko pengamanan diwilayah dan Command Center Mandalika, Sabtu (14/10/2023).

Disaat yang bersamaan, Jasa Raharja juga menggelar kampanye keselamatan ke masyarakat di Bundaran Sunggung, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Tingginya minat warga terhadap MotoGP Mandalika, tentu menjadi peluang untuk kami untuk memanfaatkan momentum ini menjadi ajang kampanye keselamatan,” jelasnya, dikutip dari siaran pers yang diterima Beritabaru.co Sulsel, Senin (16/10/2023).

Rivan mengatakan antusias masyarakat menyaksikan kejuaraan balap internasional ini akan berdampak pada peningkatan mobilitas yang memiliki potensi meningkatnya risiko kecelakaan lalu lintas (laka lantas.

Dirut Jasa Raharja itu meminta agar edukasi mengenai keselamatan berkendara sangat penting dibagi ke masyarakat.

“Selain memastikan masyarakat selalu tertib berlalu lintas, dan juga untuk mewujudkan keselamatan dan keamanan yang menjadi salah satu kunci yang mendukung kelancaran event MotoGP ini,” jelasnya

Pihaknya pun mengatakan Jasa Raharja sebagai BUMN yang memiliki tanggung jawab atas program perlindungan korban laka lantas.

Selain itu, Jasa Raharja juga memiliki sebuah kewajiban untuk menyusun program pecegahan, yang didorong agar menjalin kerja sama dengan instansi terkait, seperti pihak kepolisian.

“Kami berharap gelaran Pertamina MotoGP Mandalika berlangsung dengan tertib, lancar, dan bebas dari insiden kecelakaan lalu lintas,” tandasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Beritabaru.co Sulsel. Mari bergabung di Grup Telegram “Beritabaru.co Sulsel“, caranya klik link t.me/beritabarusuls…, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.