Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

wisata

9 Lokasi Wisata Pangkep yang Cocok Isi Liburan Akhir Tahun



Makassar – Kabupaten Pangkajenne dan Kepulauan (Pangkep) memiliki beragam objek wisata yang menarik untuk dikunjungi saat libur akhir tahun.

Tempat wisata di Pangkep ini umumnya didominasi wisata alam seperti pantai, pulau dan pegunungan.

Pangkep salah satu kabupaten di Sulawesi Selatan (Sulsel). Berjarak sekitar 53 Km dari Kota Makassar atau sekitar 1,2 jam perjalanan melalui jalur darat.

Dikutip dari laman resmi pemerintah Kabupaten Pangkep, secara topografi, daerah ini memiliki 2 struktur wilayah yakni daratan dan kepulauan. Wilayah daratannya terbentang dari daerah dataran rendah hingga pegunungan.

Di wilayah kepulauannya menyimpan potensi wisata yang menarik. Terdapat lebih dari 115 pulau yang dapat dikunjungi untuk berlibur

Destinasi Tempat Wisata di Pangkep Terbaik

Bagi yang ingin healing dan melepas kepenatan dari aktivitas pekerjaan sehari-hari, Pangkep bisa menjadi pilihan. Ada berbagai objek wisata alam yang cocok untuk dikunjungi bersama keluarga di Pangkep.

Pulau-pulau cantik dan indah yang ada di Pangkep siap memanjakan masa liburan Anda bersama keluarga. Pemandangan yang indah, suasana yang hening dan damai, jauh dari hiruk pikuk perkotaan.

Bagi yang mencari tujuan wisata yang tak biasa atau untuk hunting foto-foto keren buat di-share di sosmed juga bisa. Salah satunya adalah kawasan karst Maros-Pangkep.

Kawasan Karst Maros-Pangkep ini merupakan kawasan karst terbesar kedua di dunia setelah Guangzhou, China.

Kawasan ini termasuk dalam kawasan Geopark Maros Pangkep yang sekarang resmi menjadi Unesco Global Geopark.

Nah, tertarik menjelajah dan menghabiskan liburan di Pangkep? Berikut 11 tempat wisata Pangkep dari berbagai sumber:

Taman Purbakala Sumpang Bita

Taman Purbakala Sumpang Bita adalah salah satu objek wisata yang populer di Pangkep. Kawasan ini merupakan daerah perbukitan karst yang termasuk dalam Geopark Maros Pangkep.

Dikutip dari laman Kemdikbud Sulsel, objek utama yang ada di dalam kawasan ini adalah adanya 2 leang atau gua prasejarah yaitu Leang Sumpang Bita dan Leang Bulu Sumi. Leang Sumpang Bita ini disebut sebagai gua terbesar di Sulawesi Selatan.

Di dalam gua terdapat beberapa lukisan purba seperti telapak tangan, telapak kaki, gambar rusa, babi, hingga perahu.

Lukisan-lukisan ini konon dibuat dari hematite (batuan mineral) yang dikunyah sampai hancur dan digambar berwarna merah.

Selain gua purba, pemandangan alam yang ada di kawasan Sumpa Bita ini juga begitu Indah. Pemandangan ini tersaji berupa hamparan rumput dan pepohonan hijau yang luas.

Lokasi dan Akses:

Taman Purbakala Sumpang Bita terletak di Desa Sumpang Bita, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep.

Untuk menuju ke lokasi ini membutuhkan waktu ±2 jam perjalanan dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar ke arah jalan poros Makassar-Pangkep, Balocci dengan menggunakan kendaraan roda empat dan roda dua.

Bulu Sorongan

Bulu Sorongan merupakan area pegunungan yang biasa dijadikan tempat mendaki di Pangkep. Gunung ini memiliki ketinggian sekitar 731 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Jika anda gemar berwisata ke atas gunung, maka mendaki di Bulu Sorongan ini bisa jadi pilihan. Trek pendakian membutuhkan waktu sekitar 3 jam dengan melewati 8 titik pos.

Sesampai di atas, anda akan disuguhkan dengan pemandangan alam yang begitu indah. Hamparan padang rumput dan deretan perbukitan yang ada dijamin akan mempesona mata.

Selain itu, di salah satu titik pos di kawasan puncak gunung juga terdapat air terjun. Para pengunjung biasanya singgah di air terjun ini untuk beristirahat atau sekedar menikmati segarnya air dari pegunungan tersebut.

Lokasi dan Akses:

Bulu Sorongan berlokasi di Desa Parenreng, Kecamatan Segeri, Kabupaten Pangkep. Dari pusat Kota Pangkep membutuhkan sekitar 1 jam perjalanan dengan kendaraan bermotor.

Taman Batu Karst Balocci

Sesuai namanya, Taman Batu Karst Balocci adalah kawasan yang berisi hamparan bebatuan karst yang luas. Di Sekelilingnya terdapat pepohonan hijau yang asri dan natural.

Lokasi ini kerap dijadikan sebagai spot untuk hunting foto-foto keren. Akses menuju lokasi ini cukup sulit dan menantang namun tetap ramai dikunjungi.

Pengunjung bukan hanya warga sekitar. Ada juga dari luar daerah yang sengaja datang untuk menikmati indahnya pemandangan alam yang ada di kawasan tersebut.

Lokasi dan Akses:

Kawasan Taman Batu Karst Balocci terletak di Desa Balleanging, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep. Jaraknya kurang lebih 30 menit perjalanan dari Kota Pangkep menggunakan kendaraan bermotor.

Pulau Panambungan

Pulau panambungan adalah salah satu pulau tersembunyi yang ada di wilayah Kepulauan Pangkep. Pulau ini berada di gugusan Kepulauan Spermonde, Pangkep.

Keindahan Pulau Panambungan sudah tidak diragukan lagi. Hamparan pasir putih yang mengelilinya berpadu dengan biru dan jernihnya air laut.

Di salah satu sisinya terdapat jembatan dermaga kayu yang menambah unsur alami dari pulau ini. Pengunjung bisa berfoto dan bermain pasir di pinggir pantai.

Selain itu, jernihnya air laut membuat pengunjung bisa melihat langsung kehidupan bawah laut yang eksotis. Terdapat berbagai biota dan terumbu karang yang masih terjaga ekosistemnya.

Lokasi dan Akses:

Pulau Panambungan berada di Desa Mattiro, Kecamatan Liukang Tupabbiring, Pangkep.

Untuk menuju lokasi ini bisa ditempuh selama 30 menit dari Dermaga Paotere, Kota Makassar dengan speedboat. Anda bisa menyewa perahu motor yang disediakan warga setempat.

Dengeng Highland Puncak Tondongkura

Meski terpencil dan masih baru, Puncak Tondongkura menjadi salah satu rekomendasi tempat wisata Pangkep yang wajib dijajal.

Tempat ini menyuguhkan pemandangan alam yang indah dan suasana sejuk khas pegunungan.

Selain itu salah satu daya tarik wisata yang ada di lokasi ini adalah balon udara besar yang bisa digunakan untuk spot berfoto.

Balon ini menjadi ikon utama wisata di Dengeng Highland Puncak Tondongkura ini.

Di tempat ini pengunjung juga bisa menikmati pemandangan air terjun dari kejauhan.

Terdapat belasan air terjun yang bisa terlihat dari atas tempat ini. Hanya saja, sejumlah air terjun itu belum dikelola dan akses kesana sangat sulit.

Lokasi dan Akses:

Dengeng Highland Puncak Tondongkura ini terletak di perbatasan antara Kabupaten Pangkep dan Bone. Tepatnya di Desa Tondongkura, Kecamatan Tondong Tallasa, Pangkep.

Karena tempatnya yang terpencil, memang akses menuju lokasi ini cukup sulit. Dari pusat Kota Pangkep sendiri, jaraknya berkisar 30 kilometer.

Telaga Biru Palleo

Rekomendasi wisata Pangkep selanjutnya yang wajib untuk dikunjungi adalah Telaga Biru Palleo. Kawasan ini siap memanjakan mata siapapun dengan kecantikannya.

Seperti namanya, telaga kecil ini memiliki warna yang begitu mempesona. Konon warna-warna itu bisa berubah sesuai dengan kondisi cuaca.

Saat musim hujan warna air di Telaga Palleo mempesona dengan warna biru. Sementara ketika sedang tidak hujan, airnya akan berwarna hijau.

Lokasi dan Akses:

Telaga Biru Palleo terletak di Desa Baring, Kecamatan Segeri, Kabupaten Pangkep. Dari pusat Kota Pangkep, berjarak sekitar 30 kilometer atau bisa ditempuh sekitar 40 menit perjalanan.

Permandian Alami Leang Lonrong

Wisata Leang Lonrong juga menjadi salah satu objek wisata Pangkep yang ramai dikunjungi masyarakat. Khususnya di hari libur dan tanggal merah.

Wisata Leang Lonrong adalah permadian alami yang mengalirkan air dari pegunungan.

Air dari pegunungan tersebut mengalir melalui sungai seluas 4 meter dengan tumpukan bebatuan alami.

Di sini pengunjung bisa berenang dan menikmati segarnya air di permandian tersebut. Jauh dari keriuhan dan polusi kota, tempat ini sangat cocok untuk melepas penat.

Lokasi dan Akses:

Wisata Permandian Alami Leang Lonrong ini terletak di Desa Panaikang, Kecamatan Minasatene, Kabupaten Pangkep.

Jaraknya pun tak jauh dari pusat Kota Pangkep, bisa ditempuh selama kurang lebih 17 menit.

Pulau Camva-cambang

Pulau Camba-cambang menjadi salah satu ikon pariwisata andalan di Pangkep. Dengan keindahan dan pesonanya, pulau ini bahkan disebut sebagai maldives-nya orang Pangkep.

Termasuk di dalam gugusan kepulauan di Pangkajene dan Kepulauan, Pulau Camba-cambang memiliki luas sekitar 50 meter persegi.

Meskipun kecil, namun keindahan dan daya tariknya begitu memikat wisatawan.

Di dalam pulau ini pengunjung bisa menikmati panorama laut yang mempesona. Hamparan pasir putih berpadu dengan air laut yang jernih.

Di samping itu, adanya deretan gazebo, cottage, hingga waterboom yang berjejer rapi menjadi daya tarik utama di pulau ini.

Di bagian depan terdapat sebuah dermaga dengan replika gerbang surga akan menyambut pengunjung.

Lokasi dan Rute:

Untuk menuju ke Pulau Camba-cambang ini bisa ditempuh dari Dermaga Maccini Baji di Kecamatan Labakkang, Pangkep. Pengunjung bisa menyewa perahu yang disediakan nelayan setempat.

Pulau Cangke

Pulau lain yang juga menarik untuk dikunjungi sebagai pengisi waktu liburan adalah Pulau Cangke. Pulau ini disebut juga dengan “Pulau Cinta” karena sebuah kisah asmara yang pernah terjadi.

Kisah asmara itu adalah cerita sepasang suami istri yang bernama Daeng Abu dan Maidah. Keduanya dikisahkan memiliki penyakit kusta yang berbahaya sehingga diusir dari kampung halamannya.

Keduanya kemudian bersembunyi dan tinggal di pulau Cangke ini. Pulau yang dulunya tandus, ditanami dengan pepohonan sehingga menjadi hijau dan asri seperti sekarang.

Keasrian tempat ini bahkan sekarang menjadi tempat bagi para penyu untuk bertelur dan berkembang biak. Kejadian langkah itu, bahkan bisa dilihat langsung oleh pengunjung yang datang.

Lokasi dan Rute:

Akses menuju Pulau Cangke ini bisa melalui Pelabuhan Paotere di Kota Makassar. Estimasi waktu yang dibutuhkan sekitar 3 jam perjalanan.