Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

tsm mendengar
Bakal Calon Wali Kota Parepare, Tasming Hamid berfoto bersama dengan 30 penda’i muda Kota Parepare. (Dok. istimewa)

TSM Mendengar Serap Aspirasi Da’i Muda Parepare



Berita Baru, Parepare – Bakal Calon Wali Kota Parepare, Tasming Hamid akan memprioritaskan pembangunan manusia, terutama pada aspek mental dan spiritual.

Tasming Hamid berikhtiar dalam mewujudkan visi tersebut, pada Jumat siang (19/04/2024), setelah melakukan silaturahmi dengan para da’i muda Parepare.

Pertemuan bertajuk “TSM Mendengar” ini digelar di Cafe R57 Soccer, Kecamatan Soreang, Kota Parepare.

Sebanyak 30 da’i hadir di dalam forum “TSM Mendengar” tersebut.

Legislator Partai Nasdem itu banyak menerima masukan dan aspirasi dari para da’i muda.

Terutama terkait pendidikan dan syiar Islam di Parepare yang masih perlu ditingkatkan.

Tak hanya itu, Tasming Hamid juga menerima usulan program-program berkelanjutan berbasis keummatan.

Salah seorang da’i muda, Saifullah menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan ulama.

Menurut Saifullah, pemerintah bisa bersinergi dengan para ulama dan para da’i.

“Kalau pemerintah, para ulama, dan da’i bisa menjalin kerjasama yang baik dalam membangun kota ini, Insyaallah, akan diturunkan berkahnya kepada masyarakat Parepare, menjadikannya kota yang baldatun tayyibatun warabbul ghafur,” katanya.

Tasming Hamid pun menyampaikan akan memperjuangkan aspirasi dan masukan dari para da’i bisa kelak dirinya dipercaya untuk mengemban amanah sebagai Wali Kota Parepare.

“Insyaallah kalau kelak saya dipercaya untuk memimpin Parepare, masukan ataupun aspirasi yang sangat positif dari para da’i muda ini akan saya perjuangkan,” tegasnya.

“Sangat perlu untuk diperjuangkan selama tidak bertentangan dengan aturan yang berlaku,” tutup Tasming Hamid.