Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

indonesia
daftar line up Timnas Indonesia.

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Irak: Nathan dan Justin Hubner Starter



Berita Baru, MakassarShin Tae-yong menurunkan skuad terbaiknya dalam laga Timnas Indonesia vs Irak.

Nathan Tjoe-A-On dan Justin Hubner starter pada laga Timnas Indonesia vs Irak.

Laga Timnas Indonesia vs Irak akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Kamis (6/6/2024) pukul 17.00 Wita.

Keputusan Shin Tae-yong menurunkan Thom Haye dan Nathan di lini tengah membuat lini lebih kuat.

Sedangkan, Ivar Jenner harus menunggu di bangku cadangan di laga ini.

Sementara Shayne Pattynama dan Sandy Walsh juga dimainkan di tengah lewat formasi 3-4-3.

Sementara lini belakang dihuni trio Rizky Ridho, Jordi Amat, dan Justin Hubner.

Adapun lini depan dipercayakan kepada Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, dan Marselino Ferdinan.

Rafeel Struick bakal diplot sebagai ujung tombak sementara Ragnar dan Marselino beroperasi di sayap.

Di posisi penjaga gawang sosok Ernando Ari tetap jadi pilihan utama.

Konsistensi penampilan yang ditunjukkan di Piala Asia 2023 dan Piala Asia U-23 2024 membuat kiper Persebaya Surabaya ini kembali dipercaya.

Pertandingan ini sangat penting bagi Indonesia untuk memastikan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sekaligus putaran final Piala Asia 2027.

Kini Indonesia berada di peringkat kedua dengan perolehan tujuh poin.

Marselino Ferdinan dan kawan-kawan memerlukan tiga poin dalam dua laga terakhir Grup F untuk mengunci diri lolos ke babak berikutnya.

Sementara itu, Irak menduduki puncak klasemen Grup F dengan perolehan nilah penuh sebanyak 12 poin dari empat pertandingan.

Pada dua pertemuan terakhir, Indonesia selalu kalah dari Irak.

Tim asuhan Shin Tae-yong kalah 1-5 dari Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan 1-3 di Piala Asia 2023.

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Irak

Timnas Indonesia: Ernando Ari (PG); Rizky Ridho, Jordi Amat, Justin Hubner; Sandy Walsh, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, Shayne Pattynama; Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen, Marselino Ferdinan.

Irak: Jalal Hassan (PG); Hussein Haydar Ali, Suad Natiq, Rebin Ghareeb, Ahmed Yahya; Zidane Iqbal, Ibrahim Bayesh, Amir Fouad, Osamah Jabbar, Basyar Resan; Aymen Hussein.