Susunan Pemain China vs Indonesia: Asnawi Kapten, Witan dan Shayne Starter
Berita Baru, Makassar – Susunan pemain Timnas Indonesia menghadapi China pada laga keemat Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Shayne Pattynama, Witan Sulaiman, dan Asnawi Mangkualam starter pada laga ini.
China vs Indonesia dalam laga yang berlangsung di Stadion Qingdao Youth Football pada Selasa (15/10/2024) pukul 20.00 Wita.
Pada laga ini, Asnawi Mangkualam dipercaya sebagai kapten, menggantikan peran Jay Idzes.
Menghadapi tim Dragon, juru taktik skuad Garuda, Shin Tae-yong, masih memberikan kepercayaan kepada Maarten Paes sebagai kiper.
Di depan Paes, STY melakukan satu perubahan pemain, tetapi tetap menggunakan skema tiga bek.
Pelatih asal Korea Selatan itu memainkan Mees Hilgers, Jay Idzes, dan Calvin Verdonk.
Verdonk diturunkan menggantikan Jordi Amat yang absen sebab fokus dalam pemulihan cedera.
Ia digeser ke kiri dalam, Jay kembali ke bek tengah. Memperkuat lini tengah, empat pemain diturunkan, yakni Asnawi Mangkualam, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, dan Shayne Pattynama.
Asnawi menggantikan Sandy Walsh, sementara Pattynama mengisi posisi Verdonk yang digeser ke dalam.
Nantinya Asnawi dan Pattynama akan berperan sebagai wingback, di mana akan membantu menyerang serta bertahan.
Lini serang Indonesia dihuni oleh Witan Sulaeman, Rafael Struick, dan Ragnar Oratmangoen. Witan bakal menggantikan Malik Risaldi.
Jelang laga ini, Shin Tae-yong menyebut kedua tim memiliki kans yang sama untuk memenangkan laga ini.
Timnas Indonesia dan China memiliki peluang 50:50 untuk meraih tiga poin.
“Kedua tim memiliki peluang yang seimbang, 50-50. Hasil pertandingan besok akan sangat tergantung pada siapa yang mampu memaksimalkan peluang dan mencetak gol lebih banyak,” kata STY dalam sesi jumpa pers jelang laga China vs Indonesia, Senin (14/10/2024).
Berikut susunan pemain Timnas Indonesia menghadapi China:
Indonesia: Maarten Paes, Mees Hilgers, Jay Idzes, Calvin Verdonk, Asnawi Mangkualam, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Shayne Pattynama, Witan Sulaeman, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen