Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

suporter
Rapat koordinasi pengamanan menjelang laga PSM Makassar vs Arema FC di Stadion Gelora BJ Habibie. (Foto: Beritabaru.co Sulsel)

Suporter Telah Dapat Izin Beri Dukungan di Tribun Selatan Stadion BJ Habibie di Laga PSM vs Arema FC



Berita Baru, PareparePSM Makassar akan menjamu Arema FC di laga lanjutan Liga 1 2023-2024 pekan ke-16.

Laga PSM Makassar vs Arema FC akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (20/10/2023) pukul 20.00 Wita.

Pekan ke-16, suporter PSM Makassar khususnya di tribun selatan sudah bisa kembali memberikan dukungan langsung di stadion.

Diketahui sebelumnya, dua kelompok PSM Makassar ini mendapat sanksi dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI larangan menggunakan atribut selama lima laga kandang.

Saat ini, sanksi itu telah selesai dan dua kelompok suporter PSM Makassar sudah bisa kembali datang memberikan dukungannya.

Kabag Ops Polres Parepare Kompol Burhanuddin mengatakan telah melakukan koordinasi dengan kedua kelompok suporter tersebut.

Dia mengungkapkan dua kelompok suporter telah berkomitmen untuk menjaga tertib di dalam maupun di luar lapangan.

“Iya mereka sudah komunikasi dan berjanji untuk tidak melakukan hal-hal yang mengarah ke kriminal,” katanya.

Kedua kelompok suporter tersebut telah menaati sanksi dari Komdis PSSI yakni tidak datang ke tribun dengan menggunakan atributnya.

Sanksi yang didapatkannya selama lima pertandingan, tribun terbuka selatan kosong dan tanpa atribut.

“Intinya hukuman (sanksi Komdis PSSI) mereka sudah habis. Kalau mereka memang sudah berubah (evaluasi) alhamdulillah,” jelasnya.

“Kalau tidak kita akan lakukan evaluasi lagi dari tim pengamanan,” tambahnya.

Kompol Burhanuddin juga mengatakan pemisah dari dua kelompok suporter ini belum ada.

Namun, pihaknya percaya bahwa PSM Fans dan CSM akan tertib sesuai komitmen.

“Kalau untuk pemisah (PSM Fans dan CSM) belum ada,” terangnya.

“Kita sesuai dengan prosedur yang ada, nanti kita akan melihat situasi yang ada, apakah sudah betul-betul sadar atau tidak,” pungkasnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Beritabaru.co Sulsel. Mari bergabung di Grup Telegram “Berita Baru Sulsel”, caranya klik link t.me/beritabarusuls…, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.