Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

pemkot parepare
Diskominfo Parepare menggelar bimbingan teknis penyusunan masterplan smart city. (Foto: Humas Pemkot Parepare)

Sekda Parepare Minta Seluruh OPD Terlibat Pelaksanaan Smart City



Berita Baru, Parepare – Pj Wali Kota Parepare Akbar Ali yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Muhammad Husni Syam mengapresiasi kepedulian Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo).

Husni mengatakan Kemkomifo telah memberikan dukungan dan bimbingan ke Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare sehingga tahun 2024 diusulkan menjadi salah satu daerah yang dianggap mampu menerapkan smart city.

“Kami harapkan agar semua bekerja sama dalam membangun smart city di Parepare, bukan hanya menjadi tanggung jawab Dinas Kominfo tapi tanggung jawab seluruh OPD dan BUMD, khususnya tergabung dalam Dewan Smart City Kota Parepare,” kata Husni. Selasa (11/6/2024).

Husni Syam menjelaskan masterplan merupakan panduan dalam melakukan program kegiatan dalam mewujudkan Parepare sebagai smart city.

Apalagi, lanjut dia, Parepare sendiri telah dikenal dengan masyarakatnya yang cerdas. Maka hal tersebut menjadi punda mental untuk mengembangkan smart city.

“Pemerintah telah menghadirkan Perda untuk mendukung transformasi informasi, serta reformasi birokrasi, maka dengan dorongan tersebut menjadi tolak ukur untuk jauh lebih maju ke depannya,” jelas Sekda Parepare itu.

Husni Syam merinci kota cerdas pada dasarnya bukan hanya tentang teknologi, tapi bagaimana menciptakan layanan yang bisa mewujudkan kualitas hidup masyarakat.

Sehingga, kata dia, dengan Smart City maka semua pihak harus terlibat, agar yang diharapkan bersama khususnya dalam peningkatan Kesejahteraan masyarakat bisa diwujudkan bersama.

“Pada dasarnya kita membutuhkan teknologi informasi dalam hal mempermudah dan mempercepat pelayanan kepada masyarakat, maka kemudian kita harus wujudkan hal tersebut, sehingga dengan hadirnya smart city ini membuktikan konsistensi kita menuju peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tutup dia.