Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

psm

Polisi Sediakan Lapangan Lemoe Bagi Suporter yang Kehabisan Tiket Laga PSM vs Bhayangkara



Berita Baru, PareparePolres Parepare dengan manajemen PSM Makassar tengah mempersiapkan lokasi alternatif menjelang laga PSM Makassar vs Bhayangkara FC.

Diprediksi laga PSM Makassar vs Bhayangkara FC akan di penuhi suporter yang akan datang langsung menonton di Stadion Gelora BJ Habibie Kota Parepare.

Saat ditemui Panpel PSM Makassar, Ali Gauli Arif mengatakan hanya dua poin pembahasan dalam rakor tersebut.

“Rakor kali ini hanya ada dua poin dibicarakan, kapasitas penonton dan rencana pengamanan,” jelasnya.

Ali Gauli Arif juga telah membahas bersama pihak pengamanan dengan stakeholder terkait untuk menyiapkan lokasi alternatif.

Lokasi alternatif ini disiapkan untuk agar suporter tidak memiliki tiket bisa datang kesana untuk nonton bareng yang disiapkan manajemen dan pihak keamanan.

“Kita juga mulai mensosialisasikan nonton bareng karena pada kompetisi sebelumnya kouta bisa kedatangan sampai 20 ribuan suporter,” katanya

“Namun karena ada pembatasan dan aturan single jadinya hanya delapan ribu,” sambungnya.

Dia mengusulkan ke pihak kepolisian dan stakeholder terkait untuk mengadakan nonton bareng suporter yang tidak memiliki tiket.

“Jadi kami meutuskan untuk mengadakan nobar untuk tempatnya masih dicari,” ungkapnya.

Sementara Kabag Ops Polres Parepare, Kompol Burhanuddin mengakui telah membahas terkait lokasi alternatif untuk dijadikan tempat nonton bareng untuk mengantisipasi membludaknya suporter.

“Untuk alternatif terakhirnya yang kami setunui dalam rakor tadi di lapangan Lemoe yang paling cocok,” jelasnya.

“Karena akses tidak jauh dari stadion kurang lebih hanya satu kilometer lebih,” tambahnya.

Dia pun menjelaskan memilih lokasi lapangan Lemoe di Kecamatan Bacukiki Barat karena tempat yang lain sifatnya tentantif.

“Jika mereka (suporter) betul-betul ingin memeriahkan tidak terlalu jauh. Mereka bisa cepat bergabung, yang kami maksudkan disini karena di tempat lain tentatif,” jelas Kompol Burhanuddin.

Lebih jauh, Kabag Ops Polres Parepare juga menyebut di lokasi lain banyak diusulkan namun persyaratannya dalam hal ini masih ada agenda-agenda yang dilaksanakan oleh pemerintah kota.

“Karena pemerintah masih punya kegiatan yang lain dalam hal ini menjelang kegiatan HUT Kota Parepare,” pungkasnya.

PSM Makassar sendiri akan menjamu Bhayangkara FC di Stadion Gelora BJ Habibie Kota Parepare, pada Jumat (17/3/2023) mendatang.