Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

parepare
Kondisi terkini di Jalan Petta Unga, Kecamatan Soreang, Kota Parepare. (Foto: Beritabaru.co Sulsel)

Pemkot Parepare Janji Segera Perbaiki Jalan Petta Unga yang Nyaris Runtuh



Berita Baru, PareparePemerintah Kota (Pemkot) Parepare akan segera melakukan perbaikan jalan di Jalan Petta Unga, Kecamatan Soreang, yang mengalami retak dan nyaris runtuh.

Pantauan di lokasi, Jumat (9/8/2024), di jalan tersebut warga memasang kayu dan gulungan kabel.

Hal tersebut menjadi penanda bagi pengendara agar mewaspadai jalan itu.

Para pengendara pun mengambil jalan ke samping untuk menghindari jalan yang nyaris runtuh tersebut.

Terkadang pengendara harus antre agar bisa melalui jalan tersebut dan jika ada dua truk yang berpapasan.

Lokasi jalan yang ambles tersebut di bawahnya terdapat saluran air yang menuju ke laut.

Hal itulah menyebabkan kepadatan tanah menjadi lebih mudah ambles, apalagi jika dilalui kendaraan berat selama bertahun-tahun.

“Iya, kondisi jalan itu berlubang itu sudah empat bulan. Itu karena sering dilewati mobil besar tidak bisa mi ditampung dan itu ada terowongan besar di bawahnya,” kata Lurah Watang Soreang Hikmayani Sulaeman.

Dia menjelaskan karena truk-truk besar yang sudah semakin sering lalu lalang dan terowongan sudah terpasang puluhan tahun sehingga tak mampu lagi menampung beban di atasnya sehingga runtuh.

“Mobil besar, mobil kontainer dan Pertamina yang lalu lalang di situ kan itu jalan utama pengangkutan minyak jadi memang bebannya besar,” jelas dia.

Dengan kondisi jalan tersebut pihaknya menutup sebagian jalan sehingga yang dulunya bisa dilalui sampai 3 mobil, namun saat ini hanya boleh dilewati 1 mobil saja. Ini agar beban jalan tidak semakin besar.

“Dulu bisa sampai 3 mobil lewat, kalau sekarang 1 mobil saja. Sebenarnya tidak aman tetapi kami terus pantau kondisi jalannya,” imbuhnya.

Hikmayani menegaskan pihaknya bersama PUPR Parepare sudah turun dua kali ke lokasi untuk mengecek kondisi jalan nyaris runtuh tersebut. Pihak PUPR menjanjikan paling lambat akan dikerjakan bulan ini.

“Dua kali saya turun bersama PUPR. Janjinya bulan ini dikerjakan. Jadi itu nanti dibongkar dan dibuatkan pipa terowongan baru,” tegas dia.

___

Sekda Parepare Serahkan Ranperda RPJPD 2024-2045 ke DPRD

Berita Baru, Parepare – Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare menyerahkan Rancangan Peraturan Daerah Rancangan Pembangunan Jangka Panjang Daerah (Ranperda RPJPD) tahun 2025-2045.

Penyerahan itu melalui rapat paripurna yang digelar DPRD Kota Parepare, pada Kamis (8/8/2024).

Pada rapat paripurna tersebutm Ketua DPRD Parepare Kaharuddin Kadir memimpin langsung.

Penyerahan Ranperda RPJPD diserahkan Sekretaris Daerah (Sekda) Parepare Muhammad Husni Syam.

Husni Syam mengatakan salah satu tugas daerah adalah menyusun dan mengajukan Ranperda RPJDP ke DPRD Parepare untuk dibahas bersama.

Husni menjelaskan penyusunan Ranperda RPJPD agar dilakukan transparan, responsif, efisien, efektif, akuntabel, partisipatif, terukur hingga berkelanjutan.

“Ini untuk memastikan RPJPD dapat mencerminkan kebutuhan dan aspirasi masyarakat serta mencapai pembangunan yang berkelanjutan dalam jangka panjang,” kata Husni.

Menurut Husni, dokumen RPJPD, memuat tentang latar belakang hingga arah kebijakan dan sasaran pokok pembangunan jangka waktu 20 tahun dan strategi pencapaiannya.

“RPJPD Parepare 2025-2045 menjadi acuan dan pedoman bagi calon wali kota dan calon wakil wali kota dalam menyusun visi, misi, dan program prioritas yang akan menjadi dasar dalam penyusunan RPJMD lima tahunan dan rencana rerja pemerintah daerah,” tambah dia.

Dia pun mengajak semua pihak untuk melakukan pembahasan ranperda tersebut sesuai mekanisme.

“Dan mudah-mudahan dapat kita tuntaskan sesuai jadwal yang telah ditetapkan oleh Badan Musyawarah DPRD,” pungkas dia.