Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

nasdem parepare
Ketua Partai Nasdem Parepare, Andi Faisal Sapada saat konferensi pers setelah mengajukan berkas pendaftaran bacaleg di KPU. (Foto: Beritabaru.co Sulsel)

Partai Nasdem Parepare Siap Menyesuaikan Komposisi Bacaleg Perempuan



Berita Baru, Parepare – DPD Partai Nasdem Parepare berkomitmen mendukung pemenuhan 30 persen pemenuhan ketwrwakilan perempuan.

Nasdem Parepare siap mengubah daftar bakal caleg legislatif (bacaleg) dengan komposisi caleg perempuan sesuai perhitungan baru yang akan diusulkan oleh KPU.

Perubahan komposisi daftar bacalrg mengemuka setelah KPU merencanakan merevisi PKPU nomor 10 tahun 2023 tentang pencalonan anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.

Perhitungan 30 persen dari total jumlah bakal caleg di daerah pemilihan (dapil) yang menghasilkan angka pecahan akan diubah menjadi dibulatkan keatas.

Ketua Partai Nasdem Parepare, Andi Faisal Sapada mengatakan kuota perempuan telah memenuhi sesuai syarat yang ada di PKPU nomor 10 tahun 2023.

Skan tetapi, PKPU saat ini direncanakan akan merubah soal ketentuan kuota perempuan.

Nasdem Parepare akan menyesuaikan andai aturan persyaratan pemenuhan kuota bacaleg perempuan diperbaharui.

“Sebenarnya kami sudah memenuhi persyaratan berdasarkan PKPU lama,” katanya.

“PKPU yang baru belum di tetapkan, jadi kami akan melakukan penyesuaian karena hanya perbedaan perkalian,” jelasnya.

Ketua DPD Nasdem Parepare itu juga mengatakan dari 25 bacaleg yang diajukannya, diantaranya ada sembilan perempuan.

“Dari 25 (bacaleg) ini, ada 9 perempuan. Jadi secara umum kita sudah melebihi 30 persen untuk kouta perempuan,” tandasnya.

Selain itu, Andi Faisal Sapada juga menargetkan Nasdem sebagai partai pemenang pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

“Jelas target kami adalah menjadi pemenang di Parepare,” ungkapnya, Kamis (11/5/2023) kemarin.

“Insyaallah, kalau menjadi pemenang tentu, akan menjadi Ketua DPRD,” tegasnya.