Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

kpu
KPU Parepare menggelar sosialiasi persiapan penyusunan visi misi calon wali kota dan wakil wali kota di Hotel Bukit Kenari Indah. (Foto: Beritabaru.co Sulsel)

KPU Parepare Gelar Sosialisasi Penyusunan Visi Misi Paslon, Pastikan Sesuai dengan RPJPD



Berita Baru, ParepareKomisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel), menggelar sosialisasi persiapan penyusunan visi dan misi pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Parepare.

Kegiatan ini berlangsung di Aula Hotel Bukit Kenari Indah, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Senin (5/8/2024).

Sosialisasi ini dipaparkan oleh tiga narasumber, di antaranya Koordinator Devisi (Kordiv) Teknis dan Penyelenggara KPU Parepare Nur Islah, Kepala Bappeda Zulkarnaes dan mantan Anggota KPU Sulsel Asram Jaya.

Pada kegiatan tersebut, perwakilan partai politik se-Kota Parepare menjadi peserta.

Kordiv Teknis dan Penyelenggara KPU Parepare, Nur Islah mengatakan para pasangan calon wali kota dan wakil kota menyusun visi misi sesuai dengan Rancangan Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD).

“Sosialisasi terkait persiapan penyusunan visi misi ini penting dilakukan karena di PKPU Nomor 8 Tahun 2024 disebutkan bahwa partai politik pengusung dan pasangan calon itu menandatangani surat pernyataan,” kata Nur Islah.

“Bahwa visi misi yang akan diserahkan itu sudah sesuai dengan RPJPD Kota Parepare,” tambah dia.

Nur Islah menjelaskan persyaratan tersebut harus dilampirkan saat mendaftar sebagai calon wali kota dan wakil wali kota.

Pendaftaran pasangan calon di Pilkada Parepare 2024 akan dimulai pada 27-29 Agustus 2024.

“Itu merupakan persyaratan yang harus dimasukkan. Sehingga harapannya kami dengan sosialisasi ini semua visi misi yang masuk pada masuk (saat mendaftar) sudah benar-benar sesuai dengan RPJPD,” jelas dia.

Islah berharap dengan sosialisasi ini semua visi misi calon wali kota dan wakil wali kota sudah masuk saat pendaftaran.

“Pendaftaran mulai 27-29 Agustus. Setelah itu (persyaratannya) sudah lengkap diberikan tanda terima. Lalu diberikan surat pengantar untuk melakukan pemeriksaan kesehatan di rumah sakit petunjuk,” papar dia.