Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

pasar sumpang minangae
Tim SN Kemendag tinjau Pasar Sumpang Minangae.

Kadis Perdagangan Parepare Ungkap Tim SN Kemendag Sedang Tinjau Pasar Sumpang Minangae



Berita Baru, Parepare – Tim Sertifikasi Standar Nasional Indonesia (SN) Kementerian Perdagangan (Kemendag) kunjungi Pasar Sumpang Minangae, Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Parepare, Prasetyo Catur, pada Kamis, (6/7/2023).

Prasetyo Catur mengungkapkan tim sertifikasi Kemendag beranggotakan empat orang yang terdiri dari asesor dan auditor.

“Mereka melaksanakan tugasnya melakukan audit terhadap pasar Sumpang Minangae,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, audit yang dilakukan oleh tim itu berkaitan dengan administrasi, pengelolaan serta fasilitas fasilitas Pasar tersebut.

“Termasuk memeriksa fasilitas pasar untuk penyandang disabilitas. Tim ini akan melakukan audit selama 3 hari di Parepare. Kami pastikan tim tersebut independen tanpa intervensi,” jelanya.

Prasetyo mengungkapkan, Pasar Sumpang Minangae di era pemerintahan Taufan Pawe berhasil menyandang predikat pasar terbaik di Indonesia.

Kemendag menilai pasar yang sebelumnya kumuh tersebut telah dilakukan pembangunan secara bertahap, dan akhirnya kemudian berhasil mencapai penilaian terbaik.

Capaian tersebut, tidak terlepas atas arahan dan dukungan dari Wali Kota Parepare Taufan Pawe.

“Tentu apa yang kami capai sekarang terkait pengelolaan pasar di Parepare itu tidak lepas atas dukungan dan arahan bapak Wali Kota,” bebernya Kadisdag Parepare itu.

Dia berharap, tim audit sertifikasi SNI Kemendag yang objektif tersebut memberikan rekomendasi penilain positif terhadap Pasar Sumpang Minangae.

“Tentu kami harap rekomendasi dari tim sertifikasi SNI Kemendag seperti harapan kita semua. Pasar Sumpang kembali mempertahankan predikat pasar terbaik se Indonesia,” tandasnya.