Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

bernardo tavares
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares kembali mengeluhkan masalah finansial di PSM Makassar. (Foto: Beritabaru.co Sulsel)

Jelang Hadapi Bhayangkara FC, Bernardo Tavares Keluhkan Tunggakan Gaji Pemain dan Staf PSM Makassar



Berita Baru, Parepare – Menjelang menghadapi Bhayangkara FC, PSM Makassar kembali menghadapi kendala finansial hingga tunggakan gaji pemain sampai 3 bulan.

Laga PSM Makassar vs Bhayangkara FC akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat (8/12/2023) pukul 20.00 Wita.

Bernardo Tavares mengungkapkan PSM saat ini mengalami masalah finansial yang berdampak ke persiapan menjelang melawan The Guardian.

“Jadi kita mengalami masalah finansial, kemarin kita tidak latihan dikarenakan masalah ini,” ungkapnya pada sesi konferensi pers, Kamis (7/12/2023).

Juru taktik asal Portugal juga menyenut sejumlah pemain dan staf PSM belum meneripa upah kerjanya.

Bahkan, ada di antara mereka menunggak hingga 3 bulan dan staf sampai lima bulan lamanya.

“Kita sayangkan klub sebesar ini, ada dari pemain-pemain ada gajinya menunggak,” kata Bernardo Tavares.

“Pemain ada yang dua bulan menunggak dan juga ada sampai tiga bulan. Staf kami juga ada belum dibayarkan gajinya sampai 5 bulan,” tambahnya.

Dia juga mengatakan masalah finansial membuat tidak stabil performa pemain dan menjadi masalah di timnya.

Pihaknya berharap agar masalah tersebut segera terselesaikan agae tidak ada lagi kendala yang membuat mempengaruhi skuadnya.

“Kita harus perbaiki masalah ini. Masalah ini bukan individu tapi menyangkut beberapa oeang yang belum diberikan haknya,” tegasnya.

“Dan juga ada beberapa yang diberikan haknya dan ada yang belum. Ini tidak membuat situasi dalam tim tidak bagus,” sambungnya.

Bernardo Tavares sangat menyayangkan masalah tersebut yang membuat situasi yang ahrus dialami anak asuhnya dan staf PSM menjelang menghadapi Bhayangkara FC dengan kekuatan barunya.

Dirinya juga menilai laga menghadapi tim berjulukan The Guardian sangatlah penting untuk memperbaiki posisi di klasemen Liga 1 musim ini.

“Saya melihat ke pertandingan besok, padahal laga besok sangatlah penting bagi saya,” ucapnya.

Bernardo Tavares meminta kepada suporter agar bisa kembali memenuhi stadion. Selain sebagai bentuk dukungan finansial kepada tim, juga dapat mendukung pemain agar bisa kembali meraih kemenangan.

“Saya berharap suporter tetap mendukung kita untuk dua alasan. Pertama membantu dari hal finansial kita, kedua adalah untuk memang mendukung tim,” harapnya.