Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

timnas indonesia u-23
Pemain Timnas Indonesia U023, Pratama Arhan. (Foto: PSSI)

Jadwal Piala Asia U-23 2024: Qatar vs Timnas Indonesia U-23 15 April



Berita Baru, MakassarPiala Asia U-23 2024 akan berlangsung mulai 13 April-3 Mei 2024 mendatang.

Timnas Indonesia U-23 akan mengawali laganya menghadapi tuan rumah Qatar U-23.

Skuad Garuda Muda berada di Grup A Piala Asia U-23 2024.

Selain, tim tuan rumah, Qatar, Timnas Indonesia U-23 juga akan menghadapi Australia dan Yordania untuk merebut tiket ke babak selanjutnya dari Grup A.

Di Stadion Jassim bin Hamad, Senin (15/4/2024), Qatar vs Timnas Indonesia U-23 digelar. Laga itu akan kick-off pada pukul 22.30 Wita.

Timnas Indonesia U-23 telah tiba di Qatar, sejak Rabu (10/4/2024) kemarin.

Dalam catatan Soccerway, ini menjadi perjumpaan pertama antara Timnas Indonesia U-23 dengan Qatar U-23.

Menatap laga itu, Timnas Indonesia mempunyai modal berharga. Pada uji coba terakhir, Indonesia memetik kemenangan 1-0 atas Uni Emirat Arab.

Indonesia mempunyai target tinggi di Piala Asia u-23 2024 kendati menjadi tim debutan. Tim asuhan Shin Tae-yong diharapkan lolos ke babak delapan besar atau bahkan meraih tiket ke Olimpiade 2024.

Jadwal Piala Asia U-23 2024

Qatar U-23 vs Timnas Indonesia U-23
Stadion Jassim bin Hamad
Senin (15/4/2024)
Pukul 22.30 Wita