Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

rutilahu
Wakil Wali Kota Parepare menghadiri penyerahan program Rutilahu ke warga Lapadde. (dok istimewa)

Hadiri Penyerahan Program Rutilahu, Pangerang Rahim Ajak Berkolaborasi Warga yang Kurang Mampu



PareparePemerintah Kota (Pemkot) Parepare terus memberikan apresiasi program Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu) yang dicanangkan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

Wakil Wali Kota Parepare, Pangerang Rahim dalam penyerahannya memberikan apresiasinya ke program Rutilahu.

Baznas Parepare sendiri berkolaborasi dengan LazisMU dan Kodim 1405/Parepare.

Kali ini, Baznas Parepare menyalurkan penerima manfaat Ikbal Usman, warga Kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung, Jumat (20/1/2023).

Dikesempatan tersebut, Wakil Wali Kota Parepare, Pangerang Rahim menyampaikan apresiasinya demi mendukung peningkatan kualitas rumah bagi warga yang kurang mampu.

“Tentunya ini juga merupakan wujud kolaborasi dalam rangka meningkatkan taraf hidup masyarakat, dan diharapkan dapat menjadikan penerima manfaat lebih baik,” jelasnya.

Sementara, Ketua Baznas Parepade Saiful menjelaskan, salah satu tugasnya membantu pemerintah mengentaskan masalah kemiskinan dan kesejahteraan.

“Tak lupa kami menyampaikan rasa terima kasih ke semua pihak yang telah membantu atas sinergitas dan kerja samanya dalam pelaksanaan program ini,” ungkapnya.