Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

filipina
Pemain Timnas Filipina Santiago Rublico berduel dengan pemain Vietnam Khuat Van Khang pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional My Dinh di Hanoi pada 6 Juni 2024.(AFP/NHAC NGUYEN)

Filipina dan Irak Sama-sama Tidak Punya Misi Penting di Laga Akhir Kualifikasi Piala Dunia 2026



Berita Baru, Makassar – Irak dan Filipina sama-sama tidak memiliki kepentingan dalam laga terakhir matchday terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Filipina akan menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa (11/6/2024) mendatang.

Sedangkan Irak akan menjamu Vietnam di Basra.

Pada laga terakhir ini, baik Filipina dan Irak sama-sama akan tampil beban.

Saat ini, Filipina menjadi juru kunci klasemen Grup F dengan mengantongi 1 poin dari lima pertandingan yang telah dilakoninya.

Satu poin tersebut didapatkannya saat menghadapi Timnas Indonesia.

Sementara itu, Irak menguasai puncak klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Lima laga yang telah dilaluinya, tim besutan Jesus Casas ini mampu menyapu bersih.

Ini membuat Irak sudah dipastikan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tinggal dua tim yang akan berebut satu tiket untuk lolos ke fase berikutnya. Mereka adalah Timnas Indonesia dab Vietnam.

Saat ini, skuad Garuda berada di posisi runner up dan Vietnam berada di bawahnya yang mengantongi enam poin.

Pada laga terakhir nantinya, kedua tim sama-sama ingin mencari tiga poin penuh.

Bagi Timnas Indonesia, kemenangan atas Filipina akan memastikan dapat tiket ke Piala Asia 2027 dan masuk ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sedangkan, Vietnam berada di situasi yang tidak bagus.

Selain menang atas Irak, mereka juga harus berharap Timnas Indonesia harus kalah dari Filipina.

Andai Indonesia kalah dari Filipina akan membuat Vietnam lolos. Namun, jika di saat sama harus mengalahkan Irak.

Jika Vietnam bermain imbang dengan Irak dan Indonesia kalah dari Vietnam yang artinya poin sama-sama tujuh.

Siapa yang berhak menjadi runner up Grup F dan melaju ke babak selanjutnya?

Dalam regulasi Kualifikasi Piala Dunia 2026 disebutkan, setelah perhitungan poin, yang menjadi penentu peringkat fase kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 adalah selisih gol.

Artinya dua kemenangan Timnas Indonesia atas Vietnam tidak berlaku.

Saat ini, selisih gol Indonesia dan Vietnam sama, minus dua. Oleh sebab itu laga pemungkas sangat krusial bagi keduanya.

Filipina dan Irak pun telah memastikan tak akan melepas laga ini.

Kendati sudah tidak ada kepentingan di kualifikasi, kedua tim sama-sama ingin memperbaiki posisi di ranking FIFA.