Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

wiljan pluim
Wiljan Pluim berhasil cetak gol perdana bersama Borneo FC. (Foto: Official Borneo FC)

Borneo FC Taklukkan PSIS Semarang, Wiljan Pluim Cetak Gol Perdana



Berita Baru, SamarindaBorneo FC berhasil menaklukkan PSIS Semarang dengan skor 2-0 pada pekan ke-22 Liga 1 2023-2024.

Laga Borneo FC vs PSIS Semarang digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (9/12/2023) malam.

Pekan ke-22 ini, menjadi momen spesial untuk Wiljan Pluim karena mencetak gol perdananya selama bergabung dengan Borneo FC.

Mantan pemain PSM Makassar itu mencetak gol pada menit ke-86.

Gol Wiljan Pluim itu mampu menyodorkan bola hasil umpan cut-back dengan Fajar Fathur Rahman.

Gol tersebut menjadi gol perdana Wiljan Pluim selama berseragam Borneo FC.

Hasil ini membuat PSIS Semarang tidak mampu mempertahankan rekor lima laga tak terkalahkan.

Saat ini, klub berjuluk Mahesa Jenar itu tertahan di posisi ke-4 di papan klasemen sementara Liga 1 dengan mengantongi 37 poin.

Sementara Borneo FC kembali melanjutkan rekor tak terkalahkannya selama 11 laga terakhirnya. Tambahan tiga poin di laga ini membuat Pesut Etam semakin kokoh di puncak klasemen.

Borneo FC semakin memberi jarak dengan pesaingnya yang berada di posisi kedua Bali United. Kemudian, Persib Bandung berada di peringkat ketiga yang masih memiliki peluang untuk memangkas jarak dengan Pesut Etam.

Persib Bandung akan menghadapi Persik Kediri di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Minggu (10/12/2023) besok.

Andai, Maung Bandung meraih tambahan tiga poin maka akan memangkas jarak Borneo FC di puncak klasemen menjadi lima angka.