Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

dpc pkb parepare
Ketua DPC PKB Parepare, Andi Muh Fudail saat mengisi buku tamu di KPU Parepare. (Foto: Beritabaru.co Sulsel)

Berpakaian Serba Putih, DPC PKB Parepare Antar Berkas Pendaftaran Bacaleg ke KPU



Berita Baru, PareparePartai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke KPU.

Puluhan kader dan pengurus PKB Parepare menggunakan kemeja serba putih-putih saat daftarkan bacalegnya ke KPU.

Terpantau, Ketua DPC PKB Parepare, Andi Muh Fudail memimpin rombongan dengan menggunakan kendaraan skuter.

Berkas pengajuan PKB Parepare resmi diterima oleh PKB Parepare, pada Sabtu (13/5/2023).

Andi Muh Fudail bersyukur 25 berkas bacaleg bacaleg telah diterima oleh KPU Parepare.

“Alhamudlillah, kami datang dengan beberapa pengurus dan bacaleg. Kami diterima dengan baik,” pujinya, saat konferensi pers.

“Dan prosesnya sangat singkat karena memang kami sudah siap dengan segala sesuatunya,” katanya.

Ketua DPC PKB Parepare itu menyebut semua berkas bacalegnya telah terpenuhi sesuai syarat yang ada di PKPU nomor 10 tahun 2023.

Sebelum ke KPU, tim Bappilu PKB Parepare mengecek kepastian seluruh berkas sebelum diajukan ke KPU.

“Semua berkas yang di persyaratkan sudah disiapkan semua,” katanya.

“Sebelum kesini kami cros cek, ingin memastikan agar supaya berjalan dengan baik sesampainya disini,” sambungnya.

Dia mengungkapkan proses pemeriksaan berkas dan di Silon KPU semua berjalan lancar dan sangat cepat.

Bahkan, dirinya memuji proses pemeriksaan berkas sangat singkat dan langsung di umumkan.

“Hasilnya memang dan alhamdulillah kita termasuk yang proses pemeriksaannya sangat singkat dan cepat,” ungkapnya.

“Semua prosesnya tadi dinyatakan lengkap dan PKB Parepare tinggal menunggu verifikasi nantinya,” kata Anggota Komisi II DPRD Parepare itu.