Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

shin tae-yong
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong. (Dok. PSSI)

AFC Berikan Sanksi Denda ke Shin Tae-yong, Justin Hubner dan Ivar Jenner



Berita Baru, Makassar – AFC menjatuhkan sanksi denda kepada Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan juga dua pemain Justin Hubner dan Ivar Jenner.

Sanksi tersebut diberikan ketiganya akibat adanya perilaku yang tidak sesuai selama kompetisi Piala Asia U-23 2024 lalu.

Ketiganya mendapat sanksi setelah dianggap melanggar Pasal 50 dari Kode Disiplin dan Etik AFC.

Shin Tae-yong dianggap melanggar kode disiplin dan etik AFC setelah “membuat komentar yang mempertanyakan kompetensi dan integritas wasit(-wasit) dan AFC pada konferensi pers usai laga Qatar vs Indonesia.

Shin Tae-yong memang memberikan komentar keras kepada kepemimpinan wasit Nasrullo Kabirov pada laga pembuka Piala Asia U-23 2024 di mana dua pemain, Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, mendapat kartu merah tersebut.

“Banyak keputusan wasit di sepanjang pertandingan. Kalau kalian melihatnya, itu bukan pertandingan sepak bola, ini sebuah pertunjukan komedi dan sangat berlebihan,” kata Shin Tae-yong di situs PSSI.

“Saya tidak bisa mengatakan apa pun tentang pemain yang kena kartu merah, saya kehabisan kata-kata. Sepak bola tidak seharusnya dimainkan seperti ini,” ujar Shin Tae-yong.

“Kartu merah pertama kami, tidak ada kontak sama sekali. Mengapa mereka tidak memakai VAR dalam situasi seperti ini?,” kata pelatih berusia 53 tahun tersebut.

Shin Tae-yong mendapat denda 7500 dolar AS atau setara Rp 122 juta atas komentar-komentarnya tersebut.

Sementara, Ivar Jenner dan Justin Hubner dikenakan pasal sama karena “mengunggah konten di media sosial yang menghina dan mempertanyakan integritas hasil laga, pertandingan itu sendiri, kompetensi, negara Qatar, dan Asosiasi Sepak Bola Qatar dan/atau AFC.”

Setelah pertandingan tersebut, Ivar Jenner memang mengunggah foto pemain Qatar yang tengah rebahan setelah berbenturan dengan Rizky Ridho.

Ivar menyenggol tim VAR dan mengindikasikan bahwa lawannya hanya berpura-pura kesakitan agar Ridho mendapat hukuman.

Kedua pemain diaspora itu mendapat denda lima ribu dolar atau setara Rp 81 juta.