
Sandy Walsh Resmi Gabung Yokohama F Marinos
Berita Baru, Makassar – Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh resmi bergabung dengan klub Yokohama F Marinos.
Sandy Walsh didatangkan dari klub Belgia, KV Mechelen.
Klub asal Liga Jepang, Yokohama F Marinos, menyelesaikan tranfer Sandy Wash dari KV Mechelen pada Minggu (9/2/2025) sore.
“Saya benar-benar bahagia dan merasa terhormat bisa pindah ke Yokohama F. Marinos,” tutur Sandy Walsh di situs resmi Yokohama F Marinos.
“Saya merasa bahwa misi saya adalah berkontribusi dalam mencapai tujuan ambisius klub J League.”
Di Yokohama F Marinos, Sandy Walsh akan berada dalam asuhan pelatih asal Inggris, Steve Holland.
Pria yang pernah menjadi asisten pelatih Gareth Southgate di timnas Inggris dan Jose Mourinho di Chelsea itu diangkat sebagai peracik taktik Yokohama F Marinos pada Desember 2024 silam.
“Saya sudah bertemu semua rekan satu tim saya dan mereka semua adalah pemain hebat, jadi saya merasa kami akan menjalani musim hebat di bawah pelatih baru,” tutur Sandy Walsh menambahkan.
Bersama Yokohama F Marinos, Sandy Walsh akan mengenakan nomor punggung 15.
Ia kini menatap musim anyar J League 2025 yang akan dimulai pada 14 Februari mendatang. Musim lalu, Yokohama F Marinos menghuni peringkat 9 pada klasemen akhir J League 1 2024.
Sebagai informasi, Yokohama F Marinos merupakan bagian dari City Football Group yang juga membawahi sejumlah klub lain di dunia semodel Man City, New York City, dan Melbourne City FC.
Klub dengan warna kebesaran biru itu saat ini tengah memuncaki klasemen AFC Champions League Elite 2024-2025 Wilayah Timur dengan mengoleksi 13 angka dari 6 laga.
“Saya akan melakukan yang terbaik di sini, bekerja keras, berjuang setiap hari, dan menunjukkan kepada semua orang apa yang bisa saya lakukan sehingga mereka akan bangga pada saya,” kata Sandy Walsh yang sudah mengoleksi 17 penampilan di timnas Indonesia.
“Saya harap dapat segera bertemu Anda di lapangan. Mari kita jadikan musim ini terbaik bersama-sama!” ucap pemain kelahiran Brussels, Belgia, 29 tahun silam itu.