Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

enrekang
Pj Bupati Enrekang, H. Baba menerima penghargaan sebanyak 8 di Malam Penganugerahan Apresiasi Lomba Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting. (Foto: Humas Pemkab Enrekang)

Punya Komitmen Tinggi Bantu Masyarakat, Enrekang Borong 9 Penghargaan Nasional dari BKKBN



Berita Baru, MarosPj Bupati Enrekang H. Baba menghadiri Malam Penganugerahan Apresiasi Lomba Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting.

Kegiatan ini digelar oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) yang berlangsung di Lapangan Palantikang, Kantor Bupati Maros, Minggu (1/9/2024) malam.

Ini merupakan rangkaian Peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke-31 tahun 2024 Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Hadir Deputi Bidang Pengendalian Penduduk (Dalduk) BKKBN Bonivasius Prasetya Ichtiarto dan Kepala Perwakilan BKKBN Sulsel Shodiqin.

Kemudian, Pj Bupati Enrekang didampingi Pj Ketua TP PKK Hj Siti Rabiah Baba, dan Kadisdalduk-KB Darmiati Siampa.

Kabupaten Enrekang sukses membawa pulang 8 penghargaan dalam acara ini.

Pj Bupati Enrekang, Baba menyampaikan kebangaan dan apresiasinya kepada para perwakilan Enrekang, yang sukses mempersembahkan prestasi ini.

“Ini menunjukkan komitmen besar kita semua dalam menyukseskan program pembangunan keluarga,” kata Pj Bupati.

Dirinya berharap, BKKBN bisa terus memberi bimbingan dan melaksanakan program-programnya di Kabupaten Enrekang.

Rangkaian HARGANAS diisi kegiatan jalan santai, Porseni Penyuluh Se-Sulsel, Pameran UPTKA, dan puncaknya malam penghargaan tersebut.

Berikut prestasi dan penghargaan yang diraih perwakilan Kabupaten Enrekang:

  • Juara 1 Indeks Pembangunan Keluarga (IBANGGA)
  • Juara 1 Penyulih KB Non-PNS an. Mustika Sattiar
  • Juara 3 Kader IMP an. Hartie Gusti
  • Juara 2 Pasangan KB Lestari 20 tahun an. Kaspianti Kadir dan Usmayadi Syarifuddin.
  • Juara 3 Kampung KB : Buntu Batuan
  • Juara 2 Kelompok KB Pria Kukamaseiki Baene
  • Juara 2 Apresiasi BKB Terbaik : BKB Alfurqon
  • Juara 1 Praktik Baik PPKS/Satyagarta di Balai Penyuluhan : PPKS Masagena Maiwa
  • Juara 3 Jingle Berencana Itu Keren.