Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

taufan pawe
Rapat monitoring dan evaluasi Pemkot Parepare. (Foto: istimewa)

Inflasi Parepare Dibawah Nasional, Taufan Pawe Minta Jajarannya Tetap Hati-hati



Berita Baru, Parepare – Inflasi Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) Juli 2023, sangat terkendali.

Hal itu dikatakan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Parepare, Suparno Pani saat menghadiri rapat koordinasi dan evaluasi pembangunan triwulan II tahun anggaran 2023.

Rapat monitoring dan evaluasi itu berlangsung di Ruang Pola Kantor Wali Kota Parepare, Rabu (2/8/2023).

“Inflasi Kota Parepare bulan Juli 2023, angka kita di bawah nasional,” paparnya.

Suparno menyampaikan tingkat inflasi secara nasional berada di angka 0,14 persen.

“Sedangkan, inflasi Parepare berada di angka 0,08 persen untuk month to month,” ungkapnya.

Selain itu, dia juga menilai tingkat inflasi Parepare dari tahun ke tahun (yeard on yeard) cukup membanggakan.

“Cukup signifikan turun jika dibandingkan tahun 2022. Secara yeard on yeard, tingkat inflasi Parepare berada pada angka 2,89 persen,” terangnya.

Dia mengaku telah menyampaikan pencapaian itu ke pusat, dan mendapatkan apresiasi tinggi.

“Keberhasilan Pemerintah Kota Parepare dalam mengendalikan inflasi mendapat apresiasi,” ujarnya.

Meski demikian, Kepala BPS Parepare mengimbau SKPD Pemkot Parepare untuk tetap berhati-hati dan mewaspadai PDRB, sehingga serapan anggaran dapat memicu inflasi.

Sementara itu, Wali Kota Parepare Taufan Pawe yang mendapatkan informasi inflasi Parepare untuk Juli 2023, sangat terkendali mengingatkan agar kerja-kerja terintegrasi SKPD terus dioptimalkan.

“Apa yang digambarkan oleh BPS merupakan suatu support,” ingat Taufan Pawe.

Taufan Pawe menekankan, kerja-kerja seluruh SKPD untuk bisa menerjemahkan program secara nasional oleh pemerintah pusat.

“Tapi ingat, penilaian itu sudah per bulan, bukan lagi per tahun. Sehingga pergerakan ekonomi harus berbanding lurus dengan serapan anggaran,” tandasnya.