
Selebrasi Juara PSM Makassar di Stadion BJ Habibie Parepare Dihadiri 12.843 Penonton
Berita Baru, Parepare – PSM Makassar menjamu Borneo FC pada pekan terakhir Liga 1 2022/2023, penonton penuhi stadion.
Duel antara PSM Makassar vs Borneo yang berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, Minggu (16/4/2023) 21.30 Wita.
“Jumlah penonton yang hadir di Stadion Gelora BJ Habibie malam ini sebanyak Jumlah kouta peninton 12.843 orang,” kata Master of Ceremony.
Jumlah ini belum terhitung penonton yang masih terhalang pintu masuk jalan masuk di Stadion Gelora BJ Habibie karena tidak memiliki tiket.
Antusias suporter sangat terlihat datang memadati untuk menyaksikan langsung skuad PSM Makassar angkat trofi Liga 1 2022/2023.