7 Panelis Debat Pilkada Parepare, Didominasi Akademisi dan Ada Panelis Debat Capres 2024
Berita Baru, Parepare – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Parepare memilih tujuh panelis untuk menyusun berbagai pertanyaan bagi empat pasangan calon dalam debat perdana Pilkada Parepare 2024.
KPU akan menggelar debat perdana pada Sabtu (26/10/2024) pukul 20.00 Wita.
Tujuh panelis yang dipilih KPU Parepare ada di antara mereka pernah menjadi panelis debat capres-cawapres di Pemilu 2024 lalu.
Ketua KPU Parepare, Muh Awal Yanto mengatakan pemilihan tujuh panelis ini dari Parepare dan dari luar terjamin netralitas dan independensinya.
“Panelis yang kami pilih ini memiliki kompeten dibidang sub tema yang telah ditentukan. Backgroundnya ada profesional, akademisi, dan tokoh masyarakat,” kata Awal Yanto saat konferensi pers, Kamis (24/10/2024).
“Panelis ini juga akan menandatangani pakta integritas untuk menjaga netralitas dan independensinya,” tambahnya.
Awal Yanto mengungkapkan tujuh panelis dalam debat perdana Pilkada Parepare 2024 didominasi akademisi dan ada dari luar Parepare.
“Didominasi akademisi dan ada juga dari luar Parepare namun kemampuannya di atas rata-rata memahami persoalan lokalitas Parepare meskipun bukan orang Parepare,” ungkapnya.
Sementara itu, Koordinator Devisi (Kordiv) Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU Parepare, Ahmad Perdana Putra mengatakan panelis akan dikarantina pada Minggu (25/10/2024) malam.
“Dari tujuh panelis mereka akan secara bersama-sama menyusun pertanyaan dan panelis ini direncanakan akan kumpul lengkap di tanggal 25 Oktober malam,” jelasnya.
Ahmad Perdana menyebut belum bisa membuka ke publik nama-nama tujuh panelis yang telah ditunjuk KPU Parepare sebelum dikarantina.
“Setelah mereka (panelis) di karantina baru kita umumkan. 25 Oktober malam baru kumpul panelis dan disitu kita umumkan nama-nama panelisnya,” katanya.